Ratusan Warga Datangi PN Watampone, Ada Apa,,,,???

Ratusan Warga Datangi PN Watampone, Ada Apa,,,,???

Rabu, 07 Februari 2018,

BONETERKINI.COM,WATAMPONE,-- Ratusan warga Desa Sengeng Palie Kecamatan Lamuru Kabupaten Bone ramai-ramai datangi kantor Pengadilan Negeri Watampone Rabu, 7/2/2018.

Kedatangan ratusan warga ini ke PN watampone tidak ingin melakukan aksi demonstrasi melainkan datang meyaksikan sidang kedua Kepala Desa Sengeng Palie yang kasus pemalsuan ijasah.

Salah seorang warga yang ditemui mengatakan kedatangannya bersama ratusan warga lain untuk melihat persidangan Kepala Desanya Herman sekaligus memberikan dukungan terhadapnya.

"kami datang untuk memberikan dukungan kepada pak kades, ini merupakan bentuk kecintaan kami terhadap beliau sebagai warganya,"Kata Sarbini.

Diketahui Herman Kades Sengeng Palie ini diduga terlibat pemalsuan berkas yakni pemalsuan ijasah yang digunakan mendaftar sebagai kades pada 2015 lalu.

Kasus ini mulai mencuat sejak desember 2015 lalu setelah lawan politiknya di pemilihan Kepala Desa Sengen Palie kalah usai pemilihan, dan melaporkan dugaan adanya pemalsuan ijasah yang dilakukan Herman.

Kabag OPS Polres Bone Kompol M. Asrofi yang ditemui di PN Watampone mengatakan sedikitnya ratusan personil polres bone yang diturunkan untuk pengamanan.

"kami turunkan 100 lebih personil, untuk mengantisipasi adanya hal-hal yang tidak diinginkan,"Ujarnya.  (ANG).

www.boneterkini.com

TerPopuler