Kematian Sebagai Takdir Manusia Catatan: Farida Hanafing

Kematian Sebagai Takdir Manusia Catatan: Farida Hanafing

Minggu, 30 Januari 2022,


BONETERKINI. COM--Setiap makhluk yang bernyawa pasti akan mendapatkan kematian. Meski waktunya hanya Allah SWT yang tahu. Kita, sebagai umat Islam diperintahkan untuk terus mempersiapkan bekal dan mengingatnya.

“Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Kami akan menguji kamu dengan keburukan dan kebaikan sebagai cobaan (yang sebenar-benarnya). Dan hanya kepada Kamilah kamu dikembalikan,” 
(QS Al-Anbiya: 35)

“Jika manusia itu meninggal dunia, maka terputus amalnya kecuali tiga hal, shadaqah jariyah, ilmu yang bermanfaat, atau anak yang shalih yang mendoakannya,” 
(HR Al-Bukhari, Muslim, Abu Daud, At-Tirmidzi, An-Nasa’i).


Sebagai lembaga yang memiliki misi sosial keagamaan, BAZNAS tentu sangat peduli dengan hal yang demikian. Seperti Sabtu (29/01/2022), Relawan BAZNAS Kabupaten Bone Sulsel menyerahkan bantuan perlengkapan mayat untuk seorang mustahik yang telah dirawat 11 hari di RSUD Tenriawaru.

Pihak BAZNAS mendapatkan kabar tentang kematian seorang warga bernama Muhammad Ircham Hamid (40) yang beralamat  jalan Langsat. Irham meninggal setelah dirawat intensif di RSU Tenriawaru, ungkap Hj. Farida Hanafing, WK 2 BAZNAS Kabupaten Bone.

Lebih lanjut Faridah menegaskan bahwa ini salah satu tugas kami membantu kepada warga. Dan tentu ini berkat ZAKAT, INFAQ, SEDEKAH dari warga yang telah menyetor di Kantor Baznas Kabupaten Bone, yang berada di Jalan Ahmad Yani, Lantai Dasar Masjid Agung.

Tentu kami juga bertrima kasih  kepada Relawan BAZNAS dan Sahabat Baznas seperti Relawan Kesehatan Bone dan Berani Donor Darah Bone yang selalu siap dan bahkan merasa bahagia bisa turut serta melakukan kebaikan kecil untuk membantu sesama.(*) 

TerPopuler