Pernilaian MCP Korsupgah KPK, Nunukan Teratas

Pernilaian MCP Korsupgah KPK, Nunukan Teratas

Jumat, 11 Februari 2022,


BONETERKINI. COM- Hasil penilaian MCP (Monitoring Center for Preventif) Korsupgah KPK tahun 2021 telah keluar. Dari lima kab/kota plus Propinsi Kaltara, Kabupaten Nunukan mendapatkan nilai tertinggi 80,17 disusul Propinsi Kaltara 79,29 dan Kota Tarakan  75,88. 

Ketiganya sukses masuk dalam zona hijau penilaian MCP Korsupgah KPK. 
Tiga daerah yang lain Kabupaten Bulungan mendapatkan nilai 61,45, Kabupaten Malinau 52,64 dan Kabupaten Tana Tidung  50,39. Nilai dibawah 75 ini menempatkan ketiga daerah belum masuk  dalam zona hijau sesuai penilaian MCP Korsupgah KPK tahun 2021. 

Dari data yang dikeluarkan tim MCP Korsupgah KPK, Nunukan  memuncaki  tiga dari tujuh kategori penilaian. Yaitu Pengadaan Barang dan Jasa  91,36, Manajmen ASN  77,94 dan Perencanaan dan Penganggaran APBD 74,85. 

Suksesnya Kabupaten Nunukan apa nilai tertinggi, melalui WA Group Korsupgah KPK, Ipha mengucapkan terima kasih dan berharap capaian itu lebih baik lagi untuk tata kelola pemerintahan yang baik ke depan. 

"Kami ucapkan Terima kasih atas Kerja samanya yang baik selama tahun 2021 lalu dan semoga terus berlanjut sehingga ditahun 2022 ini skor masing-masing pemda dapat terus meningkat lagi untuk Tata Kelola Pemerintahan yangg semakin baik," harapnya.(*)
 

TerPopuler