Gempa Mamuju Terasa Di Bone, Warga Diminta Waspada

Gempa Mamuju Terasa Di Bone, Warga Diminta Waspada

Rabu, 08 Juni 2022,

BONETERKINI.COM- Gempa dengan kekuatan magnitudo 5,8 terjadi secara tiba-tiba dan membuat panik warga. 

Kejadian alam tersebut terjadi di Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) pada Rabu, 08 Juni 2022

Getarannya yang cukup besarpun terasa hingga ke Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel). 

Sejumlah warga Bone merasakan guncangan dan getaran gempa. Adi salah satu warga Bone berlari keluar rumah, begitupun dengan Herman yang saat gempa berada dilantai atas kantor dia bekerja

"Saya merasakan sekali getaran gempa namun saya waktu itu belum tau pusat gempanya dari mana, saya lari keluar saja", ungkap Adi.

"Saat gempa, saya berada di lantai 3 kantorku, guncangannya terasa sekali karena sampai-sampai pintu kantor itu bergoyang-goyang", kata Herman 

Sementara itu, Bupati Bone Andi Fahsar Mahdin Padjalangi mengatakan bahwa baru-baru ini terjadi gempa. Saya terus memantau perkembangan dan menghimbau warga untuk tetap waspada karena getaran gempa sampai ke Bone.

"Kita harus berhati-hati dan waspada, kesiap siagaan harus ada karena selain gempa, cuaca buruk juga terjadi. Seperti yang terjadi di pesisir Teluk Bone kemarin", ucap Fahsar

Untuk itulah Fahsar menegaskan, agar warga tetap berhati-hati karena bencana alam seperti gempa tidak ada yang menginginkannya. Begitu pula musibah lainnya tentu tidak ada yang mengharap musibah itu terjadi


Sebelumnya,Gempa SULBAR juga pernah terjadi. Gempa berkekuatan 6,2 Magnitudo pada 15 Januari 2021, telah menjadi kenangan bagi masyarakat Sulawesi Barat, khususnya Kabupaten Majene dan Mamuju yang menelan banyak korban jiwa. (Editor:imma)


TerPopuler