Peringati Hut ke-10 Radio SBB Gelar Road Show Wisata

Peringati Hut ke-10 Radio SBB Gelar Road Show Wisata

Minggu, 26 Maret 2017,

BONETERKINI.COM,-  Bupati Bone Dr. Andi Fahsar M. Padjalangi yang meski hari libur tetap memiliki agenda yang cukup padat, Paginya Bupati Bone meresmikan Komunitas Terapy Air Laut di dermaga Bajoe, setalah itu dia juga membuka acara Pramuka di Desa Bakke kemudian dirinya juga melepas peserta Road Show Wisata yang digelar oleh radio Pemda Suara Bone Beradat (SBB) Fm, di depan Rujab Bupati Jl. Petta Ponggawae Kelurahan manurungnge Keamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone.

Saat melepas peserta Road Show Wisata tersebut dalam sambutannya mengapresiasi seluruh panitia pelaksana kru SBB yang memeriahkan Hari Jadi Bone ke 687 sekaligus memperingati Hut ke 10 Radio Pemerintah Daerah SBB Fm.

"kegiatan ini mengekselerasi tagline Ayo Ke Bone yang sudah dikenal dimana-mana, dan Insya Allah pemerintah juga akan membuka Waterbom terbesar dilokasi Wisata tanjung Pallette,"ucap Fahsar


Untuk itu dia berharap semoga dengan tagline Ayo Ke Bone ini semakin baik kedepan dan akan mengundang para wisatawan masuk ke Bone, agar tempat tempat Wisata di Bumi Arung Palakka semakin banyak dikenal diluar daerah.

Sementara Kepala Studio Radio SBB Fm Zainal S.Sos M.Si yang ditemui mengatakan ddengan kegiatan ini semoga hubungan silatu rahmi sesama masyarakat bone maupun diluar bone semakin erat.

"saya juga berharap semoga di HUT SBB yang ke 10 semakin berkualitas dalam menyampaikan informasi ke masyarakat," kata Zainal.


Sekedar diketahui Radio SBB FM tersebut dibawah naungan Kantor Dinas Komunikasi, Informasi dan Persandian Kabupaten Bone. Sekertaris Dinas Kominfo H. Suki yang juga turut hadir melepas peserta Road Show mengatakan kegiatan ini juga bertujuan untuk mempublikasikan tempat-tempat wisata yang ada di Bone.

"kegiatan ini juga bertujuan mengundang para wisatawan luar masuk kebone untuk menikmati keindahan wisata bone, sekaligus meningkatkan nilai produk kepariwisataan yang ada di bone," ujarnya

Dari hasil pantauan sedikitnya 300 peserta Road Show yang ikut berpartisipasi baik Komunitas Motor dan Mobil serta beberapa Organisasi Kepemudaan. Seluruh peserta dilepas oleh Bupati Bone di Depan Rujab kemudian mengelilingi Kota watampone dan Finish di tanjung Palette, kemudian peserta di hibur oleh pementasan Seni dan Budaya.

admin : boneterkini.com

TerPopuler