Peristiwa kebakaran tersebut mengakibatkan tiga unit rumah permanen hangus terbakar dengan estimasi kerugian materiil mencapai ± Rp450.000.000. Rumah yang terdampak merupakan milik Supu (65 tahun), Rosmini (40 tahun), dan Bahar (50 tahun, almarhum). Sebanyak17 jiwa terdampak dalam kejadian ini, namun Alhamdulillah tidak terdapat korban jiwa maupun luka-luka.
Sebagai bentuk respon cepat dan kepedulian terhadap musibah kemanusiaan, WIZ Bone menyalurkan bantuan paket kebutuhan dasar, di antaranya sembako, perlengkapan dapur, perlengkapan shalat, perlengkapan mandi, kasur, rescuer, serta kebutuhan pokok lainnya untuk membantu para korban pascakebakaran.
Penyaluran bantuan ini dilaksanakan dengan pendampingan Pemerintah Desa Carebbu dan dihadiri langsung oleh Kepala Desa Carebbu, Akhry Sandhy, Kepala Dusun, serta tokoh masyarakat setempat. Kehadiran para pihak tersebut menjadi wujud sinergi dan kepedulian bersama dalam membantu warga yang terdampak musibah.
Koordinator Program Bidang Pendistribusian WIZ Bone, Riki Rinaldi, menyampaikan bahwa musibah kebakaran merupakan ujian dari Allah SWT yang harus dihadapi dengan kesabaran dan keikhlasan.“Musibah ini adalah ujian dari Allah SWT. Yang terpenting, keluarga dalam keadaan sehat dan tidak ada korban jiwa. Insyaallah, selama kita diberi kesehatan dan kesempatan untuk berusaha, Allah SWT akan menggantikan harta yang hilang dengan yang jauh lebih baik,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Carebbu, Akhry Sandhy, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada WIZ Bone atas bantuan yang diberikan kepada warganya.“Saya selaku Kepala Desa Carebbu mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Lembaga Amil Zakat Wahdah Inspirasi Zakat Kabupaten Bone atas bantuannya kepada warga kami. Semoga WIZ Bone semakin maju dan terus menginspirasi banyak pihak untuk saling membantu masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.
Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Supu, salah satu warga terdampak kebakaran.
“Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Bantuan ini sangat membantu kami. Kami mendoakan para donatur WIZ Bone, semoga bantuan ini menjadi pahala dan Allah SWT senantiasa memudahkan rezekinya. Aamiin,” tuturnya.
WIZ Bone menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para donatur yang telah mempercayakan zakat, infak, dan sedekahnya melalui WIZ Bone, sehingga bantuan dapat tersalurkan dengan cepat dan tepat sasaran.Melalui kegiatan ini, WIZ Bone mengajak seluruh masyarakat untuk terus menunaikan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) melalui LAZ WIZ Bone, agar semakin banyak saudara-saudara kita yang dapat terbantu, khususnya dalam kondisi darurat dan musibah kemanusiaan.
WIZ BONE, Lembaga Zakat, WIZ Care.



