Fahsar, Yakin Pemilih di Bone Capai 80 Persen

Fahsar, Yakin Pemilih di Bone Capai 80 Persen

Selasa, 24 April 2018,


BONETERKINI.COM.WATAMPONE,-- Calon Bupati Bone,  Andi Fahsar M Padjalangi,  yakin dalam Pilkada 2018 ini tidak akan menurun dari pilkada sebelumnya.

Hal ini diungkapkan Andi Fahsar saat ditemui di rumah Ketua Tim Pemenangannya Andi Akbar Yahya senin kemarin 23 April 2018, dia mengatakan Pilkada kali ini angka partisipasi justru akan meningkat.

"Dalam pilkada ini saya meyakini angka partisipasi justru akan meningkat, karena berbagai pihak kerap melakukan sosialisasi ke masyarakat," Ungkap Andi Fahsar

Dia menambahkan bahwa bukan hanya KPU saja yang melakukan sosialisasi, tetapi juga warga dari berbagai kalangan seperti LSM dan lembaga lembaga ormas lain turut melakukan sosialisasi.

"Tentu dari saya bersama tim juga terus melakukan sosialisasi agar para pemilih menggunakan hak pilihnya," Tegasnya

Instrumen lain yang bisa meningkatkan angka partisipasi pemilih adalah adanya Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel,  yang digelar secara bersamaan. Tentu semua tim juga berusaha melakukan sosialisasi pencoblosan.

Sementara itu,  Andi Akbar juga menegaskan hal senada, dia mengatakan tidak yakin angka partisipasi bisa menurun. Justru akan semakin baik karena adanya respon positif dari warga untuk menggunakan hak pilihmya. 

"Kita juga mengapresiasi dengan adanya kelompok masyarakat yang tidak hentinya memotifasi warga untuk memggunakan hak pilihnya. KPU dan Pamwaslu Bone juga sudah bekerja maksimal melakukan sosialisasi," Tandasnya.  (ANG)

www.boneterkini.com

TerPopuler