Panen Perdana Lembaga Tani Dan Nelayan Oleh Wakil Bupati Bone

Panen Perdana Lembaga Tani Dan Nelayan Oleh Wakil Bupati Bone

Selasa, 31 Agustus 2021,

BONETERKINI.COM- Wabup Bone bersama rombongan forkopimda Panen Perdana Padi di Cellu.

Acara tersebut berlangsung di Lingkungan Dare’e, Kelurahan Cellu, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Senin 30 Agustus 2021.


Panen perdana Lembaga Tani dan Nelayan Pemuda Pancasila Kabupaten Bone resmi dibuka oleh wakil Bupati Bone, Drs. H. Ambo Dalle, M. M

Wakil bupati mengatakan bahwa meskipun musim penghujan namun hasil kali ini lumayan, dan semoga dipanen mendatang, hasil yang didapatkan akan lebih meningkat.

"Panen kali ini sudah lumayan bagus dan semoga untuk panen-panen selanjutnya kapasitas hasil yang didapatkan akan lebih banyak dan meningkat lagi",ucap H. Ambo Dalle.

Acara ini diikuti oleh Dandim 1407/Bone, Kapolres Bone, Sekretaris Kabupaten Bone, Kadis Ketahanan Pangan Kab. Bone, Kadis Lingkungan Hidup Kab. Bone, Kadis Pertanian Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Kab. Bone Kepala BPBD Kab. Bone, Camat Tanete Riattang Timur beserta jajaran.

Turut hadir pula Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Sulawesi Selatan, Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Bone, beserta Pengurus dan para tamu undangan lainnya.

Panen perdana kali ini bekerja sama dengan Pupuk Grenn Pertilizer yang bertujuan khususnya untuk meningkatkan hasil produksi dan kesejahtraan petani pada umumnya.(editor:imma)



TerPopuler