Komunitas Baru Di Bone Yang Patut Diapresiasi

Komunitas Baru Di Bone Yang Patut Diapresiasi

Sabtu, 25 Februari 2023,

BONETERKINI.COM-Komunitas yang berada dibawah naungan dan bimbingan KPMI Bone dan terbilang baru terbentuk beberapa bulan yang lalu ini dikenal dengan nama Millenial Peduli Bone. 

Kepedulian dan sikap empati yang dimiliki komunitas ini patut diapresiasi dan diacungi jempol karena meski baru terbentuk namun sudah sangat banyak aksi nyata yang telah dilakukan untuk masyarakat, senantiasa  melaksanakan giat kemanusiaan dan gencar dalam aksi-aksi sosial.

Aksi yang dilakukan Millenial Peduli Bone kali ini yaitu menyambangi kediaman pasangan Nurdin Dan Rukatia, penderita Stroke yang beralamat di Jl. Lappawawoi, Kelurahan Biru, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Jum'at 24 Februari 2023.


Ketua Millenial Peduli Bone, Sujitno Ngadino mengatakan bahwa kehadiran kami tidak lain untuk membantu meringankan beban sesama.

"Kami hadir tidak lain karena kepedulian kami dan semoga bantuan yang diserahkan Millenial Peduli dapat sedikit meringankan beban hidup bapak Nurdin dan Istrinya beberapa bulan kedepan," terang Sujitno

Sujitno lanjut mengatakan bahwa dalam kondisi apapun harus tetap semangat dan tetap berjuang hidup serta berfikir positif meski dalam kondisi kekurangan dan sakit.

"Apapun kondisi saat ini, yakin saja masih banyak orang-orang baik yang peduli, jadi meski dalam kesulitan kita tidak boleh putus asa", lanjut sujitno.


Sementara itu, kedua pasangan istri penderita stroke sangat terharu menerima bantuan dan berterimakasih atas kunjungan Millenial peduli.

"Terima kasih banyak bantuannya, karena masih ada yang peduli sama kami, Semoga kebaikan kebaikan adek-adek muda ini ganjar setimpal dan penuh kebaikan juga", ucap Nurdin dan rukatia dengan haru.

Diketahui pasangan penderita stroke tersebut berasal dari Desa Pallawa Rukka, kecamatan Ulaweng, Nurdin keseharianya keliling kota Watampone menjajakan jalang kote yang di buat sendiri oleh istrinya rukatian, meski kesehatan keduanya tidak memungkinkan lagi berusaha namun Nurdin tetap jualan.(Editor:imma)

TerPopuler